Jakarta, Jejakpos.id – Penjabat Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono mengungkapkan Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI harus menjadi momentum menguatkan optimisme dan semangat bergotong-royong. Hal tersebut diungkapkan Bambang usai melaksanakan Upacara HUT RI di di Plaza Balai Kota Bandung, Jawa Barat, Sabtu (17/8/2024).
“Optimisme ini pernah kita buktikan saat menghadapi berbagai tantangan seperti pada peristiwa Bandung Lautan Api 1946, memperjuangkan hak-hak negara yang terjajah pada Konferensi Asia Afrika (KAA) 1955 dan menuntaskan pandemi Covid 19 beberapa waktu lalu,” kata Bambang.
Optimisme ini juga bisa membuat pertumbuhan ekonomi Kota Bandung tumbuh sebesar 5,07% pada tahun 2023. Lebih tinggi dibandingkan perekonomian nasional yang sebesar 5,05%, serta lebih baik dibandingkan Provinsi Jawa Barat yang hanya 5%.
“Kita patut bersyukur berbagai prestasi yang diraih pada periode 2018 hingga hari ini, lebih dari 453 penghargaan dari berbagai level baik regional, nasional dan internasional,” terangnya.
Menurutnya, nilai-nilai perjuangan dan optimisme ini pula yang harus menjadi identitas saat menghadapi Pilkada Serentak pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Walikota dan Wakil Walikota pada 27 November 2024 yang akan datang.
“Partisipasi pemilih dan kelancaran proses demokrasi itu akan menjadi bagian dari dukungan warga Kota Bandung pada tema Nusantara Baru Indonesia Maju,” tuturnya.