Jakarta, Jejakpos.id – JAJARAN Kabinet Merah Putih tengah mengikuti pembekalan dan retreat di Akademi Militer (Akmil) di Magelang, Jawa Tengah selama tiga hari ke depan hingga 27 Oktober 2024. Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid, adalah salah satu menteri yang turut membagikan cuplikan perjalanannya menuju kegiatan pembekalan menteri di Magelang, Jawa Tengah.
Di momen video dan unggahan Instagram Story @meutya_hafid, ia menyebutkan pesawat Hercules yang dinaiki para menteri merupakan pesawat yang baru, yakni didatangkan pada 2023. Sebelum dilantik masuk Kabinet Prabowo – Gibran, Meutya merupakan Ketua Komisi I DPR RI yang juga mengurusi urusan bidang pertahanan, luar negeri, komunikasi dan informatika, dan intelijen.
Selama retreat, Meutya juga meninggalkan anaknya yang masih balita. Bagi Meutya, momen ini sekaligus ia jadikan sebagai detoks digital. Di Instagram Story, Meutya mengatakan, setelah sampai tenda para menteri dilarang menggunakan medsos.
“Nanti udah di tenda tidak boleh lagi ada IG-IG (Instagram),” kata Meutya baru tiba di Akmil Tidar, Magelang dan naik buggy car, Kamis (24/10/2024)
Pada Jumat (25/10/2024) dini hari ia masih membuat unggahan Instagram sekaligus pamit detoks digital. “Saya pamit dulu selama beberapa hari ke depan. Momen retreat Kabinet Merah Putih ini rasanya pas sekali saya juga gunakan untuk refleksi diri, menggali kreatifitas, berkoneksi dengan alam atau sesama peserta dalam rangka membangun kekompakan dan pembelajaran bersama untuk Indonesia,” katanya.
“Disconnect to reconnect” menyadarkan kita pentingnya sebagai manusia untuk menjaga keseimbangan dalam penggunaan teknologi. Saya juga ingin mengajak teman-teman untuk secara berkala melakukan digital detox dengan cara masing-masing untuk menjaga kesehatan mental kita. Bay the way, malam ini di bawah kaki gunung tidar sejuk sekali,” lanjutnya.